App header

Platform penerjemahan bahasa asing dan bahasa daerah

Gunakan layanan 'Penerjemah Publik' untuk terjemahan tulisan, rekaman suara dan gambar, serta layanan 'Penerjemah Profesional' untuk terjemahan dokumen penting anda.

APA ITU LING-GO Translate

LING-GO Translate merupakan platform penerjemahan pertama di Indonesia yang memiliki layanan Penerjemah Publik dan Penerjemah Profesional. Layanan Penerjemah Publik dilengkapi dengan sistem mesin penerjemah dan sistem crowdsourcing yang proses penerjemahannya dilakukan oleh para penerjemah publik. Sedangkan Layanan Penerjemah Profesional dilengkapi dengan sistem pemberitahuan biaya dan waktu penerjemahan secara otomatis, yang proses penerjemahannya dilakukan oleh penerjemah bersertifikat dan penerjemah tersumpah.

LING-GO Translate LogoLING-GO Translate Logo BG

TENTANG LING-GO Translate

  • Tentang Kami
  • Syarat dan Ketentuan
  • Kebijakan Privasi
  • FAQ

LING-GO Translate dikembangkan untuk menjadi solusi atas kendala dalam berbahasa asing dan berbahasa daerah. Dengan adanya LING-GO Translate, semua orang yang memiliki kemampuan bilingual ataupun multilingual dapat membantu orang-orang yang membutuhkan terjemahan.

Hasil terjemahan yang diberikan para penerjemah LING-GO Translate relatif lebih alami dan akurat dibandingkan dengan hasil terjemahan yang berasal dari mesin penerjemah. Para penerjemah LING-GO Translate merupakan para penutur bahasa asli, sehingga mampu menerjemahkan bahasa formal hingga bahasa informal seperti bahasa gaul, istilah populer, atapun karya sastra seperti puisi, pantun, bahkan lirik lagu sekalipun. Sedangkan hasil terjemahan dari mesin penerjemah seringkali kaku untuk variasi bahasa tersebut.

Untuk untuk dokumen penting dan rahasia, proses terjemahan dilakukan oleh para penerjemah profesional LING-GO Translate (penerjemah berserfikat dan penerjemah tersumpah) yang kerahasiaan dan kualitasnya dijaga secara khusus.

Kantor Utama

PT Harapan Aplikasi Rancangan Indonesia

Mayapada Tower, Fl. 11 Jl. Jend. Sudirman, Kav. 28, Jakarta

SYARAT DAN KETENTUAN UMUM LAYANAN LING-GO Translate

  1. Para Pihak
    1. "LING-GO Translate" adalah nama usaha PT Harapan Aplikasi Rancangan Indonesia yang menyediakan Platform penerjemahan di mana Pengguna dapat meminta terjemahan, memproduksi terjemahan, atau membagikan konten yang telah diterjemahkan.
    2. "Pengguna" adalah pengunjung atau Pengguna yang telah terdaftar dan/atau menggunakan Layanan, termasuk para penerjemah dan Penanya Terjemahan.


  2. Definisi
    1. "Layanan" adalah seluruh website LING-GO Translate dan layanan aplikasi yang terkait dan teknologi yang disediakan kepada Pengguna.
    2. "Username" adalah kombinasi karakter, angka, dan simbol khusus yang diciptakan oleh Pengguna dan disetujui oleh LING-GO Translate untuk melakukan identifikasi Pengguna dan Penggunaan Layanan.
    3. "Kata Sandi" adalah kombinasi karakter, angka, dan simbol khusus yang diciptakan oleh Pengguna untuk mengidentifikasi Pengguna dan perlindungan informasi rahasia.
    4. "Akun" adalah akun login yang berdasarkan username dan password.
    5. "Platform" adalah portal daring LING-GO Translate dan tempat di mana User dapat mengakses Akun LING-GO Translate mereka dan mengakses Layanan.
    6. "Koin" adalah data virtual Layanan yang telah dibeli atau dikumpulkan oleh User melalui aktivitas penerjemahan di LING-GO Translate, dan Pengguna dapat membuat pembayaran dengan Koin pada saat menggunakan Layanan sesuai dengan Syarat dan Ketentuan.
    7. "Permintaan" adalah teks, foto, suara, bunyi, berbagai file dan tautan yang disediakan oleh Pengguna untuk tujuan meminta suatu terjemahan.
    8. "Terjemahan" adalah penyediaan terjemahan teks, foto, suara, bunyi, berbagai file, dan tautan sebagaimana diminta oleh Pengguna.
    9. "Syarat dan Ketentuan" adalah Syarat dan Ketentuan LING-GO Translate dan setiap kebijakan, pedoman, atau dokumen-dokumen lan yang dirujuk dalam Syarat dan Ketentuan ini dan di dalam Platform.


  3. Umum
    1. LING-GO Translate menetapkan ketentuan terpisah dari layanan terpisah dan/atau spesifik termasuk Toko, Terjemahan Profesional, dll. ("Ketentuan Lain"), dan jika ketentuan tersebut bertentangan dengan Syarat dan Ketentuan ini, Ketentuan Lain akan berlaku.
    2. Hal-hal yang tidak disebutkan dalam Syarat dan Ketentuan harus mematuhi Ketentuan Lain dan undang-undang dan peraturan terkait.


  4. Pengelolaan Username
    1. Pengguna bertanggung jawab untuk mengelola username dan kata sandi mereka, dan jika pihak ketiga menggunakannya karena persetujuan atau kelalaian Pengguna, Pengguna harus bertanggung jawab penuh atas hal tersebut.
    2. Jika username, kata sandi dan informasi tambahan dicuri atau jika nampak digunakan oleh pihak ketiga, Pengguna harus segera memberitahukannya kepada LING-GO Translate dan mengikuti instruksi yang diberikan oleh LING-GO Translate untuk menyelesaikan masalah ini.
    3. Untuk Klausul 2, jika Pengguna gagal memberitahu LING-GO Translate atau jika Pengguna mengalami kerugian karena tidak mengikuti instruksi yang diberikan oleh LING-GO Translate, LING-GO Translate tidak bertanggung jawab atas hal tersebut.


  5. Penggunaan Layanan
    1. Permintaan Terjemahan atas teks, terjemahan, memo, komentar, pengenalan diri dan konten lainnya yang dipasang oleh Pengguna di dalam Layanan dapat diungkapkan kepada publik atau massa yang tidak ditentukan karena bentuk pengungkapannya, dan tidak boleh dihapus kecuali untuk kasus khusus yang diakui oleh LING-GO Translate dengan mempertimbangkan sifat Layanan.
    2. Jam layanan adalah 24/7 (00: 00-24: 00) kecuali bila LING-GO Translate tidak mungkin memberikan Layanan karena kesulitan teknologi atau operasional.
    3. LING-GO Translate diizinkan untuk sementara menghentikan penyediaan Layanan untuk alasan operasional yang layak termasuk pemeriksaan rutin terhadap fasilitas layanan, penggantian, masalah mekanis dan kehilangan komunikasi. Jika LING-GO Translate berhenti memberikan layanan lebih dari 24 jam, maka harus memberitahukan Pengguna terlebih dahulu, dan jika ada alasan yang tidak dapat dihindari karena tidak melakukan pemberitahuan sebelumnya, pemberitahuan tersebut harus diberitahukan setelah fakta tersebut terjadi.
    4. Hak untuk menggunakan Layanan oleh Pengguna tidak boleh dialihkan atau diberikan kepada orang lain atau digunakan untuk tujuan transaksi pribadi.


  6. Perubahan Layanan
    1. LING-GO Translate diperbolehkan untuk merevisi, menangguhkan, mengubah atau mengakhiri keseluruhan Layanan atau bagiannya karena kebijakan perusahaan, masalah teknologi, masalah operasional atau alasan lain yang masuk akal.
    2. LING-GO Translate tidak akan membayar kompensasi kepada Pengguna untuk revisi, suspensi, perubahan atau pengakhiran dari seluruh Layanan gratis atau bagiannya sesuai dengan Klausul 1.
    3. Jika Layanan dihentikan, diubah atau diakhiri sesuai dengan Klausul 1, LING-GO Translate akan memberitahukan perubahan atau akhir Layanan ke alamat email yang terdaftar oleh Pengguna, dengan ketentuan bahwa jika perubahan atau akhir Layanan berdampak pada keseluruhan Pengguna atau jumlah yang tidak ditentukan, LING-GO Translate diizinkan untuk memberitahukannya kepada Pengguna melalui publikasi berita atau posting dalam platform.
    4. Jika Layanan berbayar ditangguhkan, diubah atau diakhiri sesuai dengan Klausul 1, LING-GO Translate akan memberi tahu Pengguna sebelum melakukan pengembalian dana dan semua biaya pengembalian dana ditanggung oleh Pengguna.


  7. Pembatasan dan Penangguhan
    1. Jika sehubungan dengan masing-masing hal berikut, LING-GO Translate harus memperingatkan Pengguna tersebut, membatasi atau menangguhkan Penggunaan Layanan atau melarang Pengguna menggunakan Layanan secara permanen, dan jika LING-GO Translate mengalami kerugian karena hal-hal berikut, LING-GO Translate akan memotong Koin sesuai dengan jumlah dari kerugian:
      • Jika Pengguna melanggar kewajiban yang ditentukan dalam Bagian 9;
      • Jika Pengguna dengan sengaja atau karena kelalaiannya mengganggu pengoperasian Layanan secara normal;
      • Jika penyimpangan serius seperti pencurian identitas, pencurian pembayaran, komunikasi ilegal, peretasan dan distribusi program berbahaya terjadi;
      • Jika Pengguna mempublikasikan konten ilegal (mengandung konten pornografi/pornoaksi, spam, kekerasan/hal membahayakan, ujaran kebencian atau menyinggung masalah ras, etnis, dan agama);
      • Jika dianggap tidak pantas bagi LING-GO Translate untuk terus memberikan layanan bagi Pengguna tersebut karena alasan-alasan material.
    2. LING-GO Translate memiliki wewenang penuh untuk memberikan keputusan atas pelanggaran yang ditentukan dalam klausa sebelumnya, dan jika mengakibatkan pembatasan, penangguhan atau pelarangan layanan, semua manfaat lainnya selain Koin yang diperoleh melalui Penggunaan Layanan tidak akan ada lagi, dan LING-GO Translate tidak akan membayar kompensasi untuk itu.
    3. Jika Pengguna tidak login selama 3 bulan atau lebih, LING-GO Translate diperbolehkan untuk membatasi Penggunaan untuk tujuan melindungi informasi Pengguna dan meningkatkan efisiensi operasional. Dalam kasus tersebut, Pengguna diizinkan untuk menggunakan Layanan lagi dengan mengajukan permohonan untuk menggunakan kembali Layanan.
    4. Jika LING-GO Translate memutuskan untuk mengenakan sanksi terhadap Pengguna sesuai dengan Klausul 1, LING-GO Translate diperbolehkan melakukan tindakan segera dan memberitahukannya ke alamat email yang terdaftar. Pengguna diperbolehkan mengajukan keberatan dalam 3 hari pemberitahuan dari LING-GO Translate. Pada saat itu, jika LING-GO Translate menganggap keberatan tersebut cukup beralasan, maka dengan segera akan melanjutkan Penggunaan layanan dan menghidupkan kembali manfaat-manfaat yang tidak berfungsi.
    5. Jika Pengguna atau pihak ketiga menderita kerugian karena postingan Pengguna lainnya dalam hal pelanggaran privasi, penghinaan dan pelanggaran hak cipta, mereka mungkin memberikan penjelasan kepada LING-GO Translate sambil meminta untuk menghapus posting tersebut dan melakukan pemberian sanksi terhadap Pengguna tersebut. Dalam hal ini, LING-GO Translate akan membuat keputusan sepihak untuk mengambil tindakan yang pantas terhadap posting dan Pengguna tersebut.
    6. Jika posting di dalam layanan dianggap melanggar hak pihak ketiga sehubungan dengan pelanggaran privasi, penghinaan dan pelanggaran hak cipta, atau jika hal tersebut mengganggu Penggunaan Layanan oleh Pengguna lain dan merusak citra LING-GO Translate atau jika posting lainnya dianggap tidak pantas karena alasan material, LING-GO Translate diperbolehkan membuat keputusan sepihak untuk memblokir atau menghapus posting tersebut dan melakukan pemberian sanksi terhadap Pengguna tersebut bahkan tanpa adanya keluhan.
    7. Jika Pengguna lain atau pihak ketiga mengajukan tuntutan perdata atau pidana terhadap Pengguna atau LING-GO Translate karena kerugian yang disebabkan oleh posting, LING-GO Translate diizinkan untuk membatasi sementara akses terhadap post terkait sampai keputusan final diberikan oleh pengadilan.


  8. Kewajiban LING-GO Translate
    1. LING-GO Translate tidak melakukan kegiatan yang dilarang sesuai dengan peraturan perundang-undangan atau Syarat dan Ketentuan dan harus melakukan yang terbaik untuk menyediakan produk secara terus menerus sesuai dengan Syarat dan Ketentuan.
    2. LING-GO Translate berusaha semaksimal mungkin untuk melindungi informasi pribadi yang diperoleh dalam rangka memberikan Layanan sesuai dengan Kebijakan Privasi.


  9. Kewajiban Pengguna
    1. Pengguna dilarang melakukan kegiatan sebagai berikut:
      • melakukan aktivitas yang mungkin membahayakan bagi LING-GO Translate, Pengguna dan Layanan lainnya.
      • menggunakan informasi orang lain tanpa izin.
      • melanggar Syarat dan Ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
      • mereproduksi, mempublikasikan atau menyiarkan informasi yang diperoleh dari Platform untuk keuntungan atau untuk nirlaba tanpa persetujuan dari LING-GO Translate.
      • menghentikan Pengguna lain menggunakan Layanan atau mencegah LING-GO Translate untuk memberikan layanan.
      • melanggar hak LING-GO Translate atau pihak ketiga dengan mengirimkan informasi palsu tentang LING-GO Translate atau pihak ketiga.
      • menggunakan username dan kata sandi yang lain dan menyebabkan kerugian bagi LING-GO Translate atau Pengguna lainnya.
      • menggunakan layanan pembayaran korporasi dengan menggunakan informasi pembayaran orang lain seperti nomor rekening bank dan nomor kartu kredit tanpa izin.
      • Mengirim atau memposting informasi (program komputer, dll.) yang pengiriman atau pencantumannya dilarang oleh peraturan perundang-undangan yang berlaku.
      • menyebarkan informasi, kalimat, gambar dan suara yang melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku.
      • memposting atau menyiarkan pesan dengan meniru karyawan atau manajer LING-GO Translate atau dengan menggunakan nama orang lain tanpa izin.
      • Memposting atau mengirim email berisi virus perangkat lunak, kode komputer, file dan program lainnya yang bertujuan untuk mengganggu atau menghancurkan operasi normal perangkat lunak komputer, perangkat keras dan peralatan komunikasi elektronik.
      • mengumpulkan, menyimpan dan mengungkapkan informasi pribadi Pengguna lain tanpa izin.
      • melakukan periklanan atau promosi ke Pengguna yang tidak spesifik.
      • mengumpulkan informasi dari Pengguna lain untuk tujuan mentransmisikan spam mail.
      • menggunakan penjelasan tentang layanan yang diberikan oleh LING-GO Translate dan hak kekayaan intelektual LING-GO Translate.
      • memberikan informasi dalam layanan kepada pesaing atau pesaing potensial.
      • memberikan terjemahan yang tidak akurat dengan menggunakan penerjemah otomatis dengan sengaja dan berulang kali.
      • memposting pesan yang merekomendasikan masuk ke organisasi teroris atau memasang pesan cabul atau kekerasan, gambar atau suara atau mengungkapkan informasi ilegal.
      • mencoba melakukan transaksi terpisah lainnya selain Layanan tanpa persetujuan terlebih dahulu dari LING-GO Translate dengan mengungkapkan informasi pribadi atau informasi kontak.
      • merevisi, merekayasa balik, mendekompilasi atau membongkar perangkat lunak yang disediakan oleh LING-GO Translate.
      • menghentikan Pengguna lain untuk menggunakan layanan dengan mengintai, memaki atau tindakan ilegal lainnya.
      • posting pesan yang berbahaya bagi anak di bawah umur.
      • memberikan terjemahan yang secara jelas tidak akurat untuk mendapatkan penghargaan seperti Koin.
      • memberikan pihak ketiga kesempatan untuk mempromosikan diri mereka melalui Penggunaan Layanan yang ditawarkan oleh LING-GO Translate atau menerima uang sebagai imbalan atas promosi pihak ketiga atau hak transfer untuk menggunakan Layanan dengan imbalan uang.
      • mendaftarkan informasi palsu pada saat berlangganan layanan atau modifikasi.
    2. Pengguna harus mematuhi undang-undang dan peraturan yang berlaku, Syarat dan Ketentuan, instruksi untuk Pengguna, pemberitahuan tindakan pencegahan yang terkait dengan layanan dan pemberitahuan lainnya, dan dilarang melakukan kegiatan yang mungkin mengganggu Layanan. Jika LING-GO Translate melakukan kegiatan yang melanggar Klausul 1 dan 2, postingan tersebut dapat dihapus atau untuk sementara dihapus, dan hal itu juga dapat mengakibatkan pembatasan Penggunaan Layanan, penghentian perjanjian, larangan tetap dan tuntutan hukum perdata atau pidana. Jika LING-GO Translate mengalami kerugian darinya, maka diperbolehkan untuk menebus Koin yang sesuai dengan jumlah kerugian.


  10. Hak Cipta Atas Postingan
    1. Hak cipta teks asli yang dapat diterjemahkan sebagaimana dicantumkan oleh Pengguna harus dikembalikan ke penulis teks asli. Hak cipta terjemahan juga harus dikembalikan ke penerjemah. Penanya Terjemahan berhak menggunakan terjemahan tersebut.
    2. Hasil post Pengguna dalam Layanan dapat digunakan sebagai hasil pencarian, Layanan dan promosi terkait.
    3. Adapun beberapa terjemahan yang terdiri dari teks asli dan teks terjemahan dalam Platform, LING-GO Translate diperbolehkan menggunakannya untuk tujuan promosi, penjualan database, penyediaan terjemahan ke pihak ketiga, dan tujuan lain yang wajar.


  11. Pengembalian Hak
    1. Hak cipta dan hak kekayaan intelektual Layanan akan dikembalikan ke LING-GO Translate.
    2. LING-GO Translate hanya memberikan hak kepada Pengguna untuk menggunakan akun, username, konten dan Koin berkaitan dengan Layanan, dan Pengguna tidak boleh mentransfer, menjual, atau menawarkannya sebagai jaminan.


  12. Koin
    1. LING-GO Translate diperbolehkan memberi Koin saat Pengguna menggunakan LING-GO Translate melalui terjemahan dan acara.
    2. Pengguna diperbolehkan menggunakan Koin sesuai dengan persyaratan dan prosedur yang ditetapkan oleh LING-GO Translate.
    3. Rincian pemberian dan Penggunaan Koin harus sesuai dengan kebijakan yang ditetapkan oleh LING-GO Translate, dan LING-GO Translate harus memberitahukannya kepada Pengguna melalui situs web atau media lain yang dioperasikan oleh LING-GO Translate.
    4. Pengguna menggunakan Koin dalam transaksi mereka sendiri dan tidak boleh menjual atau mentransfernya kepada orang lain dalam kondisi apapun.
    5. Jika Pengguna secara tidak sah atau tanpa hak membeli dan/atau memperoleh Koin, mereka tidak dapat menggunakannya, dan LING-GO Translate dapat memotongnya.
    6. LING-GO Translate diperbolehkan menyesuaikan seluruh Koin atau bagiannya setelah pemberitahuan sebelumnya untuk tujuan Penggunaan dan pengoperasian Layanan yang efektif, dan jika Pengguna bertanggung jawab atas pelanggaran Bagian 9, diperbolehkan untuk menyesuaikan keseluruhan Koin atau bagiannya tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
    7. Koin diperbolehkan menjadi tidak berfungsi untuk pemakaian reguler sebagaimana ditetapkan oleh LING-GO Translate.


  13. Pengembalian Dana
    1. Jika LING-GO Translate membatasi, menangguhkan atau memberlakukan pelarangan terhadap Pengguna karena melanggar Bagian 9 atau jika Pengguna secara sepihak menghentikan perjanjian tersebut, LING-GO Translate akan mengembalikan Koin pada Pengguna setelah memotong sebesar jumlah kerugian yang ditimbulkan.
    2. Jika Koin yang dibeli oleh Pengguna dicampur dengan yang didapatkan oleh Pengguna melalui kegiatan di dalam Layanan, Koin yang dibeli harus dianggap telah digunakan terlebih dahulu pada saat perhitungan Koin untuk pengembalian dana.
    3. Pada prinsipnya, LING-GO Translate akan memberikan pengembalian dana dalam waktu 30 hari kerja, dan jika terjadi penundaan yang diakibatkan oleh pihak ketiga seperti perusahaan kartu kredit atau karena kesalahan Pengguna, tanggal tersebut tidak termasuk dalam periode tersebut.
    4. Biaya apapun sehubungan dengan proses pengembalian dana dari Koin harus ditanggung oleh Pengguna.


  14. Toko
  15. Hal-hal yang terkait dengan Penggunaan Toko harus sesuai dengan Syarat dan Ketentuan dan/atau instruksi di Toko.


  16. Pengakhiran Perjanjian
    1. Jika Pengguna melanggar Bagian 9, LING-GO Translate dapat secara sepihak menghentikan perjanjian, dan jika hal tersebut menyebabkan kerugian atas pengoperasian Layanan, LING-GO Translate diperbolehkan untuk mengakses dan mengambil data terjemahan dan Koin yang ada pada Pengguna tersebut dan jika perlu, untuk mengambil tindakan perdata atau pidana untuk itu.
    2. Jika Pengguna menghentikan perjanjian termasuk dengan menghapus akunnya, mereka dianggap telah melepaskan haknya untuk mengakses Layanan, data terjemahan dan Koin yang ada.


  17. Pembebasan dari Tanggung Jawab
    1. Apabila LING-GO Translate tidak dapat menyediakan Layanan untuk setiap alasan berikut, maka LING-GO Translate tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami oleh Pengguna:
      • Jika berkaitan dengan force majeure termasuk bencana alam.
      • Jika berkaitan dengan Penggunaan Layanan yang terganggu karena kesalahan Pengguna.
      • Jika pihak ketiga yang bekerja sama dengan LING-GO Translate untuk tujuan penyediaan Layanan dengan sengaja menyabotase Layanan.
      • Jika masalah adalah suatu kelalaian dan/atau tidak disebabkan dengan sengaja oleh LING-GO Translate.
    2. LING-GO Translate tidak menjamin kualitas atau keandalan terjemahan, maupun kredibilitas atau keakuratan informasi, materi, dan fakta yang dimuat di Platform. LING-GO Translate juga tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami oleh Pengguna.
    3. Jika ada transaksi yang dilakukan antara Pengguna atau antara Pengguna dan pihak ketiga, LING-GO Translate akan bebas dari tanggung jawab.


  18. Hukum dan Yurisdiksi yang Berlaku
    1. Syarat dan Ketentuan ini diatur oleh undang-undang Republik Indonesia.
    2. Perselisihan hukum antara LING-GO Translate dan Pengguna harus diselesaikan melalui Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.


Kebijakan Privasi

Berikut adalah Kebijakan Privasi yang ditetapkan oleh PT Harapan Aplikasi Rancangan Indonesia ("LING-GO Translate," atau "kami").

  1. Informasi yang Disediakan Pengguna
  2. Sebagai bagian dari penggunaan LING-GO Translate dan/atau aplikasi dan layanan LING-GO Translate yang terkait ("Layanan"), Anda mungkin diminta memberikan informasi tertentu untuk mendaftar dan membuat akun. Jika Anda berhubungan dengan kami melalui email, kami dapat menyimpan isi pesan email Anda, alamat email Anda, dan tanggapan kami. Jika Anda mengundang seorang teman untuk mencoba LING-GO Translate, kami akan menggunakan alamat email teman tersebut hanya untuk tujuan pengiriman undangan Anda.

  3. Penggunaan Informasi yang Disediakan Pengguna
  4. Dengan memberikan LING-GO Translate alamat email Anda, Anda mengizinkan kami menggunakan alamat email tersebut untuk mengirimkan pemberitahuan yang berhubungan dengan layanan, termasuk pemberitahuan yang diminta oleh undang-undang, sebagai pengganti komunikasi melalui surat pos. Sebagai bagian dari proses registrasi kami, kami juga akan meminta izin Anda untuk menggunakan alamat email Anda untuk mengirimkan pesan lain kepada Anda, seperti buletin, perubahan pada fitur Layanan, atau penawaran khusus. Jika Anda tidak ingin menerima pesan email semacam itu, Anda dapat mengubah preferensi pemasaran Anda dengan membuka halaman pengaturan akun Anda.

    LING-GO Translate mungkin menggunakan informasi tertentu tentang Anda tanpa mengidentifikasi Anda sebagai individu kepada pihak ketiga. Kami melakukan ini untuk tujuan seperti menganalisis bagaimana Layanan digunakan, mendiagnosis masalah layanan atau teknis, menjaga keamanan, dan memperbaiki Layanan.

    Kami menggunakan cookies, clear gifs, dan informasi log file untuk: (a) mengingat informasi sehingga Anda tidak perlu memasukkannya kembali selama kunjungan Anda atau pada kali berikutnya Anda mengunjungi situs ini; (b) menyediakan konten dan informasi yang disesuaikan dengan selera; (c) memantau keefektifan layanan kami; (d) memantau metrik gabungan seperti jumlah pengunjung dan lalu lintas; dan (e) mendiagnosis atau memperbaiki masalah teknologi yang dilaporkan oleh pengguna atau insinyur kami yang terkait dengan alamat IP yang dikendalikan oleh perusahaan web atau ISP tertentu.

  5. Berbagi Informasi Anda
    • Informasi yang Dapat Diidentifikasi Secara Pribadi (Personally Identifiable Information)
    • LING-GO Translate tidak akan menyewakan atau menjual informasi pribadi Anda kepada orang lain dan tidak akan membagikannya kepada orang lain kecuali yang disediakan di sini. LING-GO Translate dapat berbagi informasi identitas pribadi Anda dengan pihak ketiga semata-mata untuk tujuan memberikan layanan kepada Anda. Jika kami melakukan ini, penggunaan informasi Anda oleh pihak ketiga tersebut akan terikat oleh Kebijakan Privasi ini. Kami dapat menyimpan informasi pribadi di lokasi di luar kendali langsung LING-GO Translate (misalnya, di server atau database yang berada bersama penyedia hosting).

      Seiring kami mengembangkan bisnis kami, kami dapat membeli atau menjual aset atau penawaran bisnis. Informasi pelanggan, email, dan pengunjung umumnya merupakan salah satu aset bisnis yang ditransfer dalam jenis transaksi ini. Kami juga dapat mentransfer informasi tersebut dalam proses divestasi perusahaan, merger, atau pembubaran.

      Kecuali jika dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini, LING-GO Translate tidak akan mengungkapkan informasi pribadi kepada pihak ketiga kecuali jika diwajibkan untuk melakukannya oleh undang-undang atau jika kami meyakini bahwa tindakan tersebut diperlukan untuk (a) mematuhi undang-undang, proses hukum yang melibatkan kami, atau untuk menyelidiki, mencegah, atau mengambil tindakan terkait dengan kecurigaan atau keberadaan adanya kegiatan ilegal baik; (b) untuk menegakkan hak-hak kami, melakukan tindakan pencegahan terhadap pertanggungjawaban, untuk menyelidiki dan membela diri dari tuntutan atau tuntutan pihak ketiga, untuk membantu aparat penegak hukum, atau untuk melindungi keamanan atau integritas situs kami; dan (c) untuk menjalankan atau melindungi hak, properti, atau keamanan pribadi LING-GO Translate, para Pengguna kami atau orang lain.

    • Informasi yang Tidak Dapat Diidentifikasi secara Pribadi
    • Kami dapat membagikan informasi yang tidak dapat diidentifikasi secara pribadi (seperti data penggunaan anonim, halaman/URL yang merujuk, keluar, dan URL, jenis platform, jumlah klik, dll.) dengan pihak ketiga yang berminat untuk membantu mereka dan kami memahami penggunaan Layanan.

  6. Perlindungan Informasi Anda
  7. LING-GO Translate melakukan upaya yang wajar secara komersial untuk menjamin keamanan sistem kami. Namun, kami tidak bisa memastikan atau menjamin keamanan informasi yang Anda kirim kepada LING-GO Translate dan Anda melakukannya atas risiko Anda sendiri.

  8. Kebocoran Informasi Pribadi
  9. Jika terjadi kebocoran informasi pribadi sebagai akibat dari pelanggaran keamanan, LING-GO Translate akan segera memberitahukan orang-orang yang informasi pribadinya telah bocor, sesuai dengan prosedur pemberitahuan yang tercantum dalam Kebijakan Privasi ini, atau sesuai dengan yang dipersyaratkan oleh undang-undang yang berlaku.

  10. Pilihan Anda Tentang Informasi Anda
  11. Anda dapat menolak untuk mengirimkan informasi identitas pribadi ke LING-GO Translate, yang jika demikian, LING-GO Translate tidak dapat menyediakan Layanan ini kepada Anda. Anda dapat memeriksa dan memperbaiki informasi tentang Anda yang LING-GO Translate simpan di file dengan menghubungi kami langsung di [email protected].

  12. Penghapusan Data Pribadi
    • Metode untuk Penghapusan Data Pribadi
    • Untuk menjaga privasi Anda, kami menyediakan cara yang sederhana bagi Anda untuk meminta penghapusan data pribadi Anda. Mohon beri tahu kami melalui email di [email protected] jika Anda ingin data Anda dihapus dari sistem kami.

    • Penghapusan Data Pribadi
    • Kami sangat serius dalam menjaga privasi Anda. Setelah kami menerima permintaan penghapusan melalui email, kami akan segera menghapus data pribadi Anda dari catatan kami.

  13. Privasi Anak
  14. Melindungi privasi anak-anak sangat penting. Oleh karena itu, LING-GO Translate tidak secara sengaja mengumpulkan atau meminta informasi pribadi dari siapa pun yang berusia di bawah 13 tahun atau dengan sengaja mengizinkan orang tersebut mendaftar. Jika Anda berusia di bawah 13 tahun, mohon jangan kirim informasi apapun kepada kami, termasuk nama Anda, alamat, nomor telepon, atau alamat email. Orang-orang berusia di bawah 13 (tigabelas) tahun tidak diizinkan untuk memberikan informasi pribadi apapun kepada atau di dalam LING-GO Translate. Apabila kami mengetahui bahwa kami telah mengumpulkan informasi pribadi anak berusia di bawah 13 (tigabelas) tahun tanpa verifikasi atau izin orangtua, kami akan menghapus infomasi tersebut secepat mungkin. Jika Anda mempercayai bahwa kami mungkin memiliki informasi dari atau tentang anak berusia 13 (tigabelas) tahun, mohon hubungi kami di [email protected].

  15. Prosedur Pemberitahuan
  16. Adalah kebijakan kami untuk memberikan pemberitahuan, baik pemberitahuan tersebut diwajibkan oleh undang-undang atau untuk tujuan pemasaran atau keperluan bisnis lainnya, kepada Anda melalui pemberitahuan email atau melalui halaman Situs kami, sebagaimana ditentukan oleh LING-GO Translate atas kebijakannya sendiri. Kami berhak menentukan bentuk dan sarana untuk memberi pemberitahuan kepada Anda, asalkan Anda dapat memilih untuk tidak menggunakan alat pemberitahuan tertentu seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini.

  17. Pelayanan Berbasis Indonesia
  18. Pusat operasi kami berada di Republik Indonesia. Data Anda disimpan di Republik Indonesia dan transaksi sekarang diproses dengan mata uang Rupiah pada server di Republik Indonesia. Dengan demikian, semua data dipegang sesuai dengan hukum dan prosedur Republik Indonesia, yang berbeda dengan yang ada di wilayah lain di dunia. Dengan menggunakan layanan ini, Anda mengetahui bahwa Anda memahami dan menyetujui kebijakan data ini.

  19. Perubahan pada Kebijakan Privasi Kami
  20. Jika kami mengubah kebijakan dan prosedur privasi kami, kami akan memasang perubahan tersebut di situs kami. Perubahan pada Kebijakan Privasi ini berlaku efektif saat diposkan di halaman ini.

Frequently Asked Questions

UMUM

Apa itu LING-GO Translate?

LING-GO Translate adalah platform penerjemahan pertama di Indonesia yang memiliki 2 layanan, yaitu terjemahan publik (crowdsourcing) dan terjemahan profesional.

Apa perbedaan layanan terjemahan publik (crowdsourcing) dengan layanan terjemahan profesional?

Pada layanan terjemahan publik (crowdsourcing) anda dapat menanyakan berbagai terjemahan instan kepada para penerjemah publik. Permintaan terjemahan anda akan dengan segera dijawab oleh para penerjemah publik yang tersebar di berbagai wilayah. Pada layanan ini, anda juga bisa mendaftar menjadi penerjemah publik.

Sedangkan pada layanan terjemahan profesional anda dapat meminta agar dokumen penting anda diterjemahkan oleh penerjemah profesional (penerjemah tersumpah/penerjemah bersertifikat). Layanan ini membantu anda untuk menerjemahkan dokumen khusus sebagai berikut:

  • Dokumen umum/bisnis.
  • Dokumen rahasia.
  • Proyek penerjemahan dalam sekala besar.
  • Dokumen yang membutuhkan cap penerjemah tersumpah.
  • Dokumen yang membutuhkan keahlian dan pengalaman khusus (buku, dokumen medis, dokumen hukum, dokumen keuangan, dst.).

Bagaimana cara pembayaran LING-GO Translate

LING-GO Translate menyediakan beberapa metode pembayaran untuk lebih lengkapnya klik disini.

TERJEMAHAN PUBLIK (CROWDSOURCING)

Bagaimana cara meminta terjemahan publik?

Anda tinggal mengirim tulisan, gambar (foto) atau rekaman suara (audio) untuk diterjemahkan oleh para penerjemah publik.

Apakah saya harus menggunakan koin untuk meminta terjemahan publik?

Anda dapat meminta terjemahan tanpa memberikan koin. Namun kami menyarankan anda untuk memberikan koin karena semakin banyak koin yang anda berikan semakin besar kesempatan anda untuk mendapatkan terjemahan yang terbaik dan respon yang cepat dari para penerjemah publik. Jumlah koin yang diberikan sebaiknya sesuai dengan tingkat kesulitan konten yang anda kirim.

Bagaimana cara mendapatkan koin?

Anda dapat membeli koin di bagian profil anda. Anda juga dapat mengumpulkan koin dengan cara menjadi penerjemah publik dan aktif melakukan penerjemahan.

Bagaimana cara menjadi penerjemah publik di LING-GO Translate?

Anda harus mengupload sertifikat yang menunjukkan bahwa anda merupakan penerjemah profesional (penerjemah bersertifikat/penerjemah tersumpah). Apabila anda tidak memiliki sertifikat tersebut, anda tetap dapat menjadi penerjemah publik apabila anda lolos tes pilihan ganda untuk pasangan bahasa tertentu yang ada pada sistem LING-GO Translate.

Bagaimana caranya agar dapat aktif menerjemahkan di LING-GO Translate?

Sebagai penerjemah publik, anda akan terus mendapatkan notifikasi setiap kali ada permintaan terjemahan*. Untuk itu, pastikan website LING-GO Translate selalu terbuka di browser anda atau pastikan email yang anda daftar memiliki settingan push notification pada ponsel anda.

* Anda hanya mendapatkan notifikasi untuk pasangan bahasa yang mana anda telah lolos tesnya atau upload sertifikatnya.

Apa guna koin?

Bagi penanya terjemahan – dengan memberikan koin, maka semakin besar kesempatan anda untuk mendapatkan terjemahan yang terbaik dan respon yang cepat dari para penerjemah publik.

Bagi penerjemah publik - koin yang sudah terkumpulkan dapat digunakan untuk :

  • Menanyakan terjemahan publik.
  • Membeli voucher atau barang-barang menarik di LING-GO Translate Shop.
  • Donasi untuk kemanusiaan.
  • Ditukar menjadi uang.

TERJEMAHAN PROFESIONAL

Apa perbedaan layanan terjemahan profesional LING-GO Translate dengan layanan agensi terjemahan lainnya?

Pada layanan ini, LING-GO Translate hanya melibatkan penerjemah profesional (penerjemah tersumpah/penerjemah bersertifikat).

Selain itu, LING-GO Translate memiliki sistem pemberitahuan biaya dan waktu penerjemahan secara otomatis. Keduanya dapat diketahui secara cepat. Sehingga anda tidak perlu lagi menunggu pembuatan dan pengiriman quotation. Sistem ini pertama kali diterapkan di Indonesia oleh LING-GO Translate untuk memudahkan anda.

Apa format dokumen yang bisa diunggah pada layanan ini?

Sistem kami dapat menerima dokumen dengan format PDF, DOCX, DOC, XLSX, PPTX. Dokumen yang diunggah harus berbasis teks. Sistem kami tidak menerima dokumen berbasis gambar. Apabila dokumen anda tidak dapat dibaca oleh sistem kami, mohon kirim email kepada kami dengan melampirkan dokumen tersebut ke alamat berikut: [email protected]

Bagaimana bila saya butuh terjemahan dalam skala besar/dengan cap penerjemah tersumpah/dengan keahlian khusus?

Apabila anda memiliki proyek penerjemahan dalam sekala besar atau membutuhkan hasil terjemahan dengan cap penerjemah tersumpah atau membutuhkan terjemahan dengan keahlian dan pengalaman khusus (buku, dokumen medis, dokumen hukum, dokumen keuangan, dst.), anda dapat langsung menghubungi kami. Berikut informasi kontak kami:

  • Telepon : +62 8777 1268 500
  • Email : [email protected]
  • Senin – Jumat, 09:00 – 17:00 WIB
  • (tutup pada akhir pekan dan hari libur nasional)